Rabu, 30 Agustus 2017

penjelasan Mengenai Shigatsu Wa Kimi No Uso


Halo semuanya!! Kembali dengan saya di dalam blog ini ( ̄∇ ̄). Kali ini saya akan membicarakan mengenai anime Shigatsu Wa Kimi No Uso atau yang disebut dengan Your Lie In April. Anime ini pertama kali dirilis pada Oktober 2014. Shigatsu wa kimi no uso ini distudioi oleh A-1 Pictures dan memiliki lisensi dari Maidman Entertaiment, Aniplex of America, dan Anime Limited.

Anime Shigatsu wa kimi no uso berasal dari manga atau komik yang ditulis oleh Naoshi Arakawa yang dipublish pada April 2011 dan memiliki 11 volume.

Sinopsis singkat:

Arima Kousei merupakan seorang pianis cilik yang sangat berbakat yang selalu memenangkan berbagai macam perlombaan dan kontes sehingga kemampuannya itu diakui oleh banyak orang. Namun setelah kematian ibunya dia jadi berhenti karena dia tidak dapat mendengar suara permainannya sendiri. Setelah hal tersebut hidupnya menjadi monoton dan hidup seperti murid sekolah biasa. Namun, 2 tahun kemudian dia melihat dan bertemu dengan seorang perempuan bernama Miyazono Kaori yang merupakan seorang violinis yang membuat hidupnya lebih berwarna.

Karakter Utama:
1. Kousei Arima
Disuarai oleh Natsuki Hanae

Arima Kousei adalah seorang pianis yang hebat dan sangat bertalenta dan memiliki kemampuan memainkan piano yang sangat hebat, namun setelah kematian ibunya, hidupnya menjadi monoton.

2. Miyazono Kaori
Disuarai oleh Risa Taneda

Miyazono Kaori adalah seorang perempuan yang memiliki kemampuan biola dengan baik dan cara dia memainkannya sangatlah bebas dan berwarna.

3. Tsubaki Sawabe
Disuarai oleh Ayane Sakura

Teman kecil Kousei yang selalu menemaninya bermain. Bahkan setelah kematian ibunya Kousei, dia tetap menemaninya dan tetap bersamanya.

4. Ryota Watari
Disuarai oleh Ryota Osaka

Ryota Watari juga merupakan teman dari Tsubaki dan Kousei, Mereka bertiga sering sekali bermain bersama. Dia sangatlah hobi bermain sepak bola dan merupakan murid sekolah yang populer.

Anime ini memiliki 22 episode dan 1 episode tambahan. Shigatsu wa kimi no uso merupakan anime yang memiliki Unsur musik dan romansa yang kuat dan anime ini memiliki akhir yang mengejutkan....

Yak sekian dulu dari penjelasan saya ini. sekian dari saya, maaf jika ada salah salah kata dan terima kasih telah membaca. Sayonaraaaa~~└(=^‥^=)┐

Tidak ada komentar:

Posting Komentar